Segera Daftar Lomba Menulis Asnuter NU Pasuruan, Cek Syarat dan Ketentuan


Gondangwetan, NU Pasuruan

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.
Pengurus Cabang (PC) Aswaja Nahdlatul Ulama Center (Asnuter) Kabupaten Pasuruan memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78 dengan menggelar Lomba Karya Tulis Ilmiah bertajuk Membumikan Aswaja di Nusantara.
Topik lomba ini mengangkat warisan dan khazanah intelektual Wali Songo yang mewujud dalam tradisi dan amaliyah keagamaan yang sudah berjalan dan mengakar di masyarakat sampai saat ini. Seperti Tahlil, Kenduren, Maulid Nabi (Muludan), Haul, Ziarah Kubur, Tawassul, Tabarruk, dan Talqin. Kemudian topik lain yang senada seperti hubungan agama dengan Negara, Tasawuf, Taqlid, Bidáh, dan meluruskan Trinitas Tauhid. Intinya perihal Aswaja An-Nahdliyah.
“Melalui lomba ini, diharapkan dalil-dalil tradisi dan amaliyah Aswaja An-Nahdliyah semakin dikenal masyarakat luas,” imbuh Gus Lutfil Hakim selaku Ketua PC Asnuter kepada NU Pasuruan, Senin (17/7/2023).
Dirinya juga menyampaikan, pendaftaran dan pengumpulan naskah dimulai dari Ahad (16/7) hingga Rabu (16/8). Pendaftaran melalui link https://bit.ly/LKTIASNUTER2023.
“Peserta adalah santri atau mahasiswa di Provinsi Jawa Timur. Peserta juga diharuskan mengikuti atau follow instagram (IG) aswajanucenterkabupatenpasuruan dan repost dengan memperhatian ketentuannya,” ujarnya.
Ia menambahkan, informasi lebih detail dapat dibaca di IG aswajanucenterkabupatenpasuruan dan menghubungi panitia di nomor 082333815612.
“Ada hadiah piagam, piala, dan uang pembinaan untuk terbaik 1, 2, 3. Untuk sepuluh karya terbaik akan dibukukan,” tandas mantan Ketua PC Lembaga Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama (LBMNU) Kabupaten Pasuruan itu.
Penulis: Makhfud Syawaludin
Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.