Perkuat Silaturahmi dan Jaga Imun, IPNU Purwosari Gelar IPNU Futsal League

0

Purwosari, NU Kabupaten Pasuruan
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kecamatan Purwosari gelar IPNU Futsal League (IFL) 2021, Minggu (7/3/2021), bertempat di lapangan Futsal BUMDes Desa Pucangsari, Purwosari. Liga tersebut diikuti oleh 10 Tim dari ranting IPNU se-kecamatan Purwosari.

Terkait pembukaan IFL tersebut, dilakukan dengan secara simbolis memasukkan bola ke gawang yang dilakukan bersama-sama antara Ketua PAC IPNU, Ketua PAC Gerakan Pemuda Ansor, serta Ketua Majelis Alumni IPNU Kecamatan Purwosari.

Menurut Mukhammad Fitron, selaku ketua panitia IFL, pertandingan kali ini merupakan pertandingan pekan pertama yang di jadwalkan akan digelar selama lima pekan.

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Baca Juga :   Puisi: Titah

“Pertandingan IFL PAC IPNU Purwosari menggunakan sistem liga dengan menggunakan poin tertinggi untuk menentukan pemenang pertandingan,” imbuhnya.

“Tujuan dari IPNU Futsal League, IFL, adalah untuk mempererat tali silahturahmi antara pengurus anak vabang dengan pengurus ranting di wilayah Purwosari, sekaligus menjaga imun dengan berolahraga,” pungkas Pria yang juga menjadi Pengurus Ranting (PR) IPNU Sumbersuko tersebut.

Kontributor: Dita Febrianti

Editor: M. Hilmi Masruri


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca