Ma’arif NU Pasuruan Bekali Guru Madrasah Pembelajaran Abad 21
Pengurus Cabang Lembaga Pendidikan Ma’arif Nahdlatul Ulama (PC. LP. Ma’arif NU) Kabupaten Pasuruan gelar Bimbingan dan Pelatihan Pembelajaran Abad 21 bagi Guru Madrasah, Jum’at-Sabtu, 29-30 Juni 2018 bertempat di SMA Excellent Al-Yasini Kompleks Pondok Pesantren Al-Yasini Areng-Areng Wonorejo Pasuruan.
Menurut Akhmad Farid, kegiatan Bimlat tersebut mendukung upaya Pemerintah dalam mewujudkan Generasi Emas yang memiliki keterampilan dan kecakapan Abad 21, yakni Kritis, Kreatif, Kolaboratif, dan Komunikatif, saat HUT ke-100 Kemerdekaan RI pada Tahun 2045.
“Indikatornya antara lain adalah mereka akan tumbuh menjadi insan yang beriman dan bertaqwa; berakhlak mulia; menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa, memiliki kecakapan dan keterampilan Abad 21: berpikir kritis, kreatif, kolaboratif, dan komunikatif”, ujar plt. Ketua PC. LP. Ma’arif NU Kabupaten Pasuruan tersebut.
Bimlat tersebut menghadirkan Drs. Nur Salim, M.Pd. selaku Instruktur Nasional K-13 sebagai Narasumbernya. Adapun peserta kegiatan pelatihan berjumlah 54 Guru, meliputi 18 Guru pada jenjang Madrasah Ibtidaiyah/Sekolah Dasar, 18 Guru dari Madrasah Tsanawiyah/Sekolah Menengah Pertama, serta 18 Guru dari Madrasah Aliyah/Sekolah Menengah Atas dan SMK di bawah naungan PC. LP. Ma’arif NU Kabupaten Pasuruan. (Mahmud/Makhfud).
Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan
Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.
artikel yang bagus.
jika kegiatan bimlat tersebut dapat upaya pemerintahan.