Forum Silaturahmi MUI Kabupaten Pasuruan Bertekad Perkuat Ukhuwah Islamiyah Wathoniah

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Pohjentrek, NU Pasuruan

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pasuruan menggelar silahturahmi Organisasi Masyarakat (Ormas) Islam se Kabupaten Pasuruan di PPAI Azzahrah, Rabu (24/07/2024).

Ketua MUI Kabupaten Pasuruan KH. Nurul Huda mengatakan, untuk membangun kondusifitas yang religius maka MUI harus menyepakati menandatangani komitmen bersama pimpinan organisasi islam agar terjadi ukhuwah islamiyah dan ukhuwah wathoniah.

“Kami sebagai MUI harus bisa memberikan keputusan yang dapat di terima oleh ormas Islam,” tambahnya.

Menurutnya tujuan dari silaturahmi adalah untuk mempererat ukhuwah persaudaraan antara ormas Islam baik PCNU Kabupaten Pasuruan, PCNU Bangil, PD Muhammadiyah, PD Persis PD Al Irsyad Kabupaten Pasuruan.

“Dengan adanya kegiatan ini semoga kita bisa saling mengenal dan dapat membangun kondusifitas, persatuan dan kesatuan di Indonesia,” ujarnya.

Baca Juga :   PCNU Kab. Pasuruan Target Pendataan Aset Selesai Sebelum Konfercab

Sementara itu Ketua Dewan pertimbangan KH. Muzammil Syafi’i menegaskan bahwasanya MUI didirikan untuk menekankan pentingnya persatuan dan kesatuan ummat Islam.

“MUI didirikan oleh ormas Islam untuk menjembatani antara ormas Islam,” jelasnya.

Selain itu dirinya menjelaskan permasalahan yang terjadi saat ini di tengah masyarakat adalah judi online yang omsetnya triliunan bahkan bisa buat bangun Kabupaten Pasuruan dan penyebaran narkoba

“Tugas kita adalah mengedukasi masyarakat agar tidak terjerumus dalam judul online dan penyagunaan narkoba khususnya masyarakat menengah kebawah,” terangnya.

Sejalan dengan itu, perwakilan ormas Islam ISNU Kabupaten Pasuruan Sofiyullah mengatakan, saat ini ISNU juga mendukung penuh program program yang akan dilakukan khususnya dalam hal pemberantasan judi online.

Baca Juga :   Ketua STIKES Ar Rahmah Minta ISNU Pasuruan Sosialisasi Pengalaman dan Program

“Banyak sekali korban imbas judi online bahkan ada yang membunuh istrinya dan itu terjadi saat ini,” paparnya.

Penulis : Mokh Faisol


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca