Mahasiswa UNU Pasuruan STAI Salahuddin Kenalkan Tanaman Toga Kepada Anak Anak

Pohjentrek, NU Pasuruan

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Salahuddin menggelar urban jungle di taman lumbung pangan nusantara, jum’at (9/08/2024).

Kordinator KKN UNU STAI Salahuddin Pasuruan Izza mengatakan, tujuan diadakannya urban jungle adalah untuk meng edukasi adik-adik mengenai pentingnya Tanaman Obat Obatan (TOGA) dan manfaatnya.

“Kami ingin memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada anak terkait manfaat tanaman toga ,” ujarnya.

Menurutnya banyak manfaat yang di dapatkan khususnya kepada anak anak diataranya mengmemperluas pemahaman dan pengetahuan mengenai manfaat tanaman Toga.

Baca Juga :   Inovatif, Neem Oil Daun Mimba dan Stik Ikan Jenggelek oleh Mahasiswa STAIS UNU Pasuruan

“Banyak sekali manfaat tanaman Toga yang belum diketahui oleh anak anak maka tugas kita adalah mengenalkan,” tambahnya.

Sementara Ainun menjelaskan bahwa selain untuk tanaman obat-obatan tanaman toga dapat meningkatkan penghijauan lingkungan serta dapat menjadi alternatif pengobatan yang lebih murah dan mudah dijangkau

“Manfaatnya seperti menghangatkan tubuh, mengurangi mual, mengatasi masuk angin, serta meningkatkan daya tahan tubuh,” terangnya.

Dirinya berharap anak-anak usia dini dapat mulai memanfaatkan pekarangan rumahnya masing-masing dengan menanam beberapa jenis tanaman toga seperti jahe, sereh dan kunyit.

“Silahkan dimanfaatkan karena banyak manfaat untuk mengobati beberapa penyakit,” tutupnya.

Baca Juga :   Agar Anak Gemar Makan Ikan, Ini Cara Mahasiswa KKN ITSNU-STAI Salahuddin Pasuruan

Penulis: Ilmiah

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Editor : Mokh Faisol


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca