ISNU Pasuruan Kembali Apresiasi Mahasiswi Berprestasi

0

Purwosari, NU Pasuruan

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Pengurus Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kabupaten Pasuruan kembali memberikan apresiasi kepada wisudawati Universitas Yudharta Pasuruan yang dikukuhkan, area kampus setempat, Sabtu (14/10/2023).

Ketua PC ISNU Kabupaten Pasuruan Ahmad Adib Muhdi mengatakan, yang melatarbelakangi pemberian hadiah ini adalah menghargai prestasi wisudawan wisudawati supaya mereka lebih termotivasi dalam studinya.

“Ini adalah salah satu cara ISNU untuk mengapresiasi wisudawan wisudawati terbaik agar terus semangat menutut ilmu dimana pun dia berada,” ujarnya.

Menurutnya, di momen wisuda kali ini bukan mahasiswa atau mahasiswi terbaik yang diberikan penghargaan, tetapi mereka yang memiliki segudang prestasi.

Baca Juga :   LP Maarif NU Pasuruan Sukses Gelar Lomba Paduan Suara Berikut Juaranya

“Alhamdulillah di Universitas Yudharta Pasuruan kami mengapresiasi mahasiswa dan mahasiswi berprestasi dengan nominal uang pembinaan sejumlah 1,5 juta,” imbuh alumni UIN Malang tersebut.

Sementara Pendiri Universitas Yudharta Pasuruan, KH Sholeh Bahruddin mengatakan, keberadaan perguruan tinggi di Pondok Pesantren (Ponpes) Ngalah sangat penting untuk menopang masa depan alumni ketika sudah di masyarakat.

“Sepandai apapun alumni pesantren, kalau belum sarjana maka langkah langkahnya akan terbatas,” terangnya.

Pengasuh Ponpes Ngalah tersebut menegaskan, keberadaan perguruan tinggi di Ponpes Ngalah tidak mengurangi kualitas pendidikan diniyah yang ada di pesantren tersebut.

“Keunggulan sistem pendidikan yang ada di Universitas Yudharta ini adalah amaliyah thariqah yang wajib diamalkan oleh para dosen, mahasiswa dan segenap sivitas akademika,” tutupnya.


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca