RAPINWIL II IPNU Jatim, Gus Mujib Ajak Pelajar Jadi Kassyajarotin Thoyyibatin

0

Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (PW IPNU) Jawa Timur sukses gelar Rapat Pimpinan Wilayah (RAPINWIL) II pada hari Sabtu-Minggu, 11-12 Mei 2019 di Pondok Pesantren Terpadu Al-Yasini Pasuruan.

Kegiatan yang bertajuk “Transformasi Pelajar Menyongsong Era Sociaty 5.0” ini dihadiri oleh tokoh-tokoh NU diantaranya Ketua Pimpinan Pusat IPNU rekan Aswandi Jailani, Dr. Mufarrihul Hazin Sekretaris Umum PP IPNU, Choirul Mubtadiin Ketua Pimpinan Wilayah IPNU Jawa Timur, H. Misbahul Munir Pengurus Wilayah NU Jawa Timur, juga turut hadir Pengasuh Pondok Terpadu Al-Yasini KH. A. Mujib Imron SH., MH., bersama majelis keluarga pengasuh, nampak Gus Nor Sholihin dan Dr. Ning Ilvi Nur Diana.

Baca Juga :   Medsos Aktif Hingga Bekali Desain, IPNU IPPNU Gondang Wetan Diminati Pelajar

Acara yang berlansung selama dua hari ini membahas tiga pokok pembahasan. Diantaranya jaringan sekolah, pesantren sebagai wujud pelajar, dan santri dalam menjawab tantangan revolusi industri pertama hingga era sociaty 5.0.

Pembukaan RAPIMWIL ke II ini dibuka resmi oleh KH. A. Mujib Imron, SH., MH. Pada kesempatan itu beliau memberikan motivasi kepada kader-kader IPNU.

“Jadilah pelajar yang Kassyajarotin Thoyyibatin seperti pohon yang baik, Asluha Tsabit Wa Far’uha Fissama akar agamanya kuat dan manfaatnya besar untuk sekelilingnya. Dan ingat mati urip, urip mati tetap IPNU” ujar Gus Mujib Wakil Bupati Pasuruan tersebut. (Dauri/Yaqin).


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca