30 PTNU se-Jatim Belajar Pengurusan HKI di ITS NU Pasuruan

0

Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITS NU) Pasuruan bekerjasama dengan Lembaga Pendidikan Tinggi Nahdlatul Ulama (LPTNU) Jawa Timur menyelenggarakan Pelatihan Pengurusan dan Perbuatan Karya HKI (Hak Kekayaan Intelektual) bertempat di Gedung ITS NU Pasuruan, Sabtu, (23/2/2019).

Acara tersebut dihadiri oleh Abu Amar, M.Si (Rektor ITSNU Pasuruan), Nur Lina Safitri (Ketua LPPM ITSNU Pasuruan, H. Muzammil Syafi’i, SH, M.Si (Yayasan BP3TNU), dan Dr. Istas Pratomo, MT (Ketua LPPM Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya) sebagai narasumber. Kegiatan tersebut juga diikuti oleh perwakilan 30 PTNU se-Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Abu Amar Bustomi, M.Si mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Dan juga beliau berkomitmen bahwa ITSNU Pasuruan akan selalu siap bersinergi dalam hal yang mampu meningkatkan SDM dan ITSNU.

Baca Juga :   Harga Pakan Ikan Naik, Mahasiswa UNU STAIS Pasuruan Gelar Pelatihan

“Kegiatan ini penting untuk insan akademik, baik secara personal maupun institusional. Dan kedepannya ITSNU selalu siap bersinergi dalam hal apapun, yang sifatnya meningkatkan kualitas SDM maupun institut” ujarnya.

Sementara itu, H. Muzammil Syafi’i, SH, M.Si menilai perguruan tinggi NU saat ini masih sangat lemah di bidang penelitian, pembuatan karya ilmiah dan juga karya HKI.

“Bila dibandingkan dengan perguruan tinggi di Mancanegara, kita masih belum apa-apa. Oleh karenanya kita harus mengejar ketertinggalan kita dengan menyelenggarakan kegiatan semacam ini” tutur mantan Wakil Bupati Pasuruan tersebut.

Follow Channel WhatsApp NU Pasuruan untuk mendapatkan update terbaru seputar NU di Kabupaten Pasuruan.

Klik Disini dan Follow.

Begitupun salah satu perserta kegiatan, yakni Umi Narsih, M.Kes, menyatakan bahwa kegiatan ini memberikan banyak manfaat untuk para dosen, terutama untuk pengelola karya HKI untuk kampusnya.

Baca Juga :   Piko Fest Semarakkan Harlah IPNU IPPNU UNU STAIS Pasuruan

“Selain itu, kegiatan seperti ini dapat memperkuat silaturrahmi sesama perguruan tinggi NU,” pungkas Dosen Institut Zainul Hasan Genggong tersebut. (Amik/Yaqin/Makhfud).


Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Mulai berlangganan untuk menerima artikel terbaru di email Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 | CoverNews by AF themes.

Eksplorasi konten lain dari PCNU Kab. Pasuruan

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca